Syarat Penggunaan - CIMB Niaga API Developer Portal
Terima kasih telah mengunjungi CIMB Niaga API Portal (‘API portal’), dengan mengunjungi website ini pengguna setuju dengan syarat penggunaan yang tercantum di halaman ini. PT Bank CIMB Niaga Tbk (“CIMB Niaga”) memiliki hak untuk merubah syarat penggunaan kapanpun dan tanpa pemberitahuaan terlebih dahulu; namun semua perubahan akan tercantum di halaman ini. CIMB Niaga menyarankan Anda untuk review syarat pengunaan secara berkala untuk mengetahui perubahan terhadap syarat penggunaan.
Ketentuan mengenai akses dan penggunaan API Portal CIMB Niaga
Pengguna wajib memenuhi semua pedoman yang terkait dengan penggunaan API Developer Portal CIMB Niaga.
Pengguna dilarang meniru atau menyalahgunakan identitas orang maupun badan hukum lain yang bukan milik pengguna sendiri.
Pengguna dilarang mengirim, distribusi atau upload, data ataupun materi yang berisi virus, kode programming yang bersifat merusak atau komponen yang membahayakan yang bisa menggangu atau merusak komputer atau peralatan.
Pengguna dilarang posting, promosi ataupun mengirim materi di CIMB Niaga API Portal yang sifatnya melecehkan, vulgar, berisi fitnah, mengandung kebencian, mengancam, SARA dan/atau hal-hal lainnya yang tidak professional, tidak sesuai peraturan dan tidak pantas.
Pengguna dilarang mempromosi atau fasilitasi materi atau kegiatan apapun yang dianggap CIMB Niaga tidak pantas atau bisa mengakibatkan pencemaran nama baik termasuk tapi tidak terbatas seperti perjudian, pornografi, kejahatan, kekejaman, kekarasan.
Hukum dan peraturan yang berlaku
Pengguna wajib mematuhi semua ketentuan hukum dan syarat penggunaan yang berlaku saat menggunakan CIMB Niaga API.
Pengguna tidak diperkenankan untuk menggunakan CIMB Niaga API untuk memfasilitasi atau mempromosi kegiatan yang illegal atau melanggar undang-undang Negara Republik Indonesia.
Sandbox
Pengguna hanya diperbolehkan untuk menggunakan CIMB Niaga API sandbox sesuai dokumentasi yang diberikan. CIMB Niaga memiliki hak untuk merubah atau menghapus data sandbox kapanpun dan tanpa pemberitahuaan terlebih dahulu.
Materi Pengguna
CIMB Niaga tidak mendukung ataupun mengambil tanggung jawab untuk materi apapun yang pengguna komunikasikan melalui API portal. Pengguna memiliki tanggung jawab penuh atas materi tersebut.
Pengguna menjamin bahwa semua materi yang di submit di API portal adalah sepenuhnya milik pengguna dan tanggung jawab pengguna. Materi tersebut tidak boleh melanggar hak milik intelektual atau hak pihak ketiga lainnya.
Dengan ini, pengguna memberikan CIMB Niaga hak non-eksklusif, bebas dari royalti, izin yang tidak dapat ditarik kembali untuk host, transmit, distribusi atau menggunakan materi yang terkait dengan penggunaan API atau tujuan lainnya sesuai instruksi pengguna.
No Linking
Pengguna tidak diperkenankan, tanpa izin tertulis dari CIMB Niaga, untuk memasukkan hyperlink atau mendirikan frames untuk API portal (termasuk webpages, gambar, video, audio, teks atau kode) di website atau server lain.
Lisensi dan syarat publish API
Layanan API yang diakses atau dipake di live environment akan tunduk pada ketentuan dan dokumentasi yang akan diatur di perjanjian antara CIMB Niaga dan pengguna layanan API tersebut. Untuk informasi lebih lanjut mohon menghubungi tim kami di api@cimbniaga.co.id.
Disclaimers
CIMB Niaga tidak bertanggung jawab dan tidak memberikan jaminan untuk kesalahan atau keterlambatan di layanan API, API portal atau informasi/data di dalam API Portal. Saat menggunakan layanan API, API portal atau data dari CIMB Niaga pengguna setuju bahwa penggunaan tersebut atas kebijaksanaan pengguna sendiri dan pengguna siap untuk menerima risiko yang timbul. Pengguna juga punya tanggung jawab atas kerusakan yang timbul dari penggunaan API servis, API portal dan atau data.
CIMB Niaga tidak bertanggung jawab dan tidak memberikan jaminan apabila ada materi di API Portal yang sifatnya melecehkan, vulgar, berisi fitnah, mengandung kebencian, mengancam, SARA dan/atau hal-hal lainnya yang tidak professional, tidak sesuai peraturan dan tidak pantas.
CIMB Niaga tidak bertanggung jawab atas kerugian, hilangnya keuntungan dan/atau kehilangan data baik langsung maupun tidak langsung akibat pengunaan layanan API Portal.
CIMB Niaga termasuk semua karyawan, konsultan dan/atau agent bank bebas dari semua kewajiban, kerusakan, kerugian, biaya yang mungkin timbul dari penggunaan layanan API Portal.
CIMB Niaga tidak memberikan jaminan atas kemanan dan akurasi informasi yang dikirim dan/ataupun diterima saat menggunakan layanan API Portal.
Termination
CIMB Niaga memiliki hak untuk mengakhiri akses atau penggunaan layanan API portal pengguna dengan secara langsung tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.